Sabtu, 03 April 2010

Cuci Mobil



Waktu itu masih musim hujan di Jakarta , biasanya setiap hari kalau sudah mulai sore hujan akan turun mengguyur dan membasahi kota Jakarta . Musim-musim seperti ini menjadi lading rejeki tersendir I bagi beberapa orang . Salah satunya adalah bisnis cuci mobil dan motor . Dimana orang – orang yang sibuk dan tidak sempat lagi untuk mencuci kendaraannya sendiri memanfaatkan jasa cuci ini untuk mencuci  kendaraan mereka supaya kinclong .
Bisnis ini tumbuh menjamur di Jakarta  karena di dukung oleh kondisi Jakarta yang panas dan berdebu sehingga kendaraan pasti akan berdebu kalau sudah turun ke jalan . Lagi pula kendaraan yang bersih mencerminkan pribadi si pemilik kendaraan . Jadi bila kendaraannya di rawat dengan apik berarti si pemilik adalah orang yang apik , teliti , disiplin dan rajin . Sebaliknya kendaraan yang tidak terawatt mencerminkan yang sebaliknya .
Sekali waktu saya pernah mampir ke sebuah tempat pencucian mobil yang kalau dilihat dari penampilan tempat pencuciannya tergolong sederhana . Namun orang tetap ramai untuk mencuci disana . Waktu itu saya sedang duduk di kursi kayu sederhana yang disediakan oleh pemiliknya untuk para pelanggan yang sedang menunggu . Setelah sekitar 20 menit menunggu akhirnya giliran mobil saya yang akan di cuci  dan biasanya sekitar 30 menit proses pencuciannya .
Karena menunggu tanpa ada kegiatan pastilah membosankan maka saya selalu membawa beberapa bahan bacaan . Buku saya keluarkan dari dalam tas dan saat sedang membaca beberapa halaman , seorang laki-laki separuh baya , kulitnya coklat , perawakannya kurus  datang menghampiri saya . Laki-laki tadi  memakai  baju tanpa lengan lusuh dan celana pendek serta sandal jepit . Karena penampilannya yang ramah maka tidak lama kemudian saya dan laki-laki tersebut terlibat dalam obrolan yang asik . Laki – laki tersebut  bernama toni dan dia adalah pemilik dari tempat cuci tersebut .
Pak toni adalah orang yang senang bergaul dan bercerita . Dia cerita bahwa bisnis cuci mencuci ini kalau tidak pintar dalam mengelolanya maka akan tidak bertahan lama . Tempat cuci pak toni ini sendiri sudah berdiri selama 5 tahun lebih . Dia bercerita bahwa kunci suksesnya adalah di karyawan dan pelayanan . Bagaimana mencari orang yang benar-benar ingin bekerja dan berorientasi pada kepuasaan pelanggan. Wah saya kaget juga saat itu kenapa ?.. karena biasanya yang bicara seperti itu adalah para CEO perusahaan – perusahaan besar . Dan saya yakin pak toni ini tidak pernah ikut-ikutan training tentang bagaimana mengelola perusahaan dan pelayanan yang baik namun dia bisa berkata seperti itu karena pengalamannya .
Lalu obrolan kami berlanjut . Lalu bagaimana pak toni bisa tahu kalau pelanggan bapak itu puas dengan palayanan bapak ?..dia menjawab dengan lugas . Gampang mas . Kalau seseorang itu sudah datang untuk ketiga kalinya maka berarti dia puas dengan pelayanan kita . Biasanya setelah itu dia akan menjadi pelanggan kita , tinggal kita tetap mempertahankan kualitas pelayanan kita . Jangan dikurangi kalau lebih boleh , kata pak toni . Dan salah satu kunci lain dalam pelayanan adalah jujur , kata pak toni . Nah mungkin ini yang sering kita lupakan sebagai seorang pebisnis atau marketer .

Seringkali kita tidak jujur dengan produk kita . Dengan mengatakan bahwa produk kita adalah yang nomer satu . Dan tidak pernah mengatakan kekurangan dari produk kita selalu kelebihannya . Sehingga ketika seorang konsumen sudah tahu kelemahan produk kita maka mereka tidak akan mau membeli ke kita lagi . Berbeda bila pelanggan kita sudah tahu lebih dahulu kelemahan produk kita sehingga saat mereka menemuinya mereka tidak akan terlalu kecewa karena sudah di ingatkan sebelumya . Lagi pula tidak ada produk yang sempurna pasti selalu ada kekurangannya kan .
Walaupun dengan kejujuran kita tidak akan mendapatkan sales namun kita mendapatkan kepercayaan dari calon pelanggan kita . Karena seringkali penjualan terjadi bukan karena keahlian kita dalam menjual / salesmanship namun karena keahlian kita dalam mendapatkan kepercayaan seseorang / friendship. Dalam jangka panjang ini lebih berharga kemajuan dan perkembangan apapun  bisnis yang kita kerjakan.
Lalu pak toni tadi melanjutkan bahwa dia selalu jujur kepada konsumennya . Seperti kalau ada calon konsumen datang dan lagi dalam keadaan ramai , maka pak toni akan bilang bahwa keadaan sedang ramai dan kemungkinan akan menunggu . Biasanya dia memberikan kisaran waktunya . Lalu dia juga akan berkata jujur kepada calon konsumennya kalau tidak bisa melayani lagi karena dia bilang bahwa kapasitas maksimum dari para karyawannya untuk mencuci mobil sehari adalah 11 kendaraan . Jadi kalau sudah tercapai 11 kendaraan dia akan mempersilahkan karyawannya itu untuk istirahat karena kata pak toni kalau lebih dari itu maka si karyawan tadi tidak akan bisa mencuci dengan optimal lagi .
Satu lagi pelajaran dari pak toni ini bahwa kepuasan pelanggan selalu lebih diutamakan daripada sisi bisnisnya . Pak toni tidak mau mempertaruhkan kelangsungan bisnisnya hanya untuk sekedar tambahan uang . Tak terasa sudah hamper 30 menit kami berbicara dan mobil saya sudah siap untuk dibawa  pergi namun sebelum saya berangkat karyawan pak toni menghampiri saya dan bilang , kendaraan bapak sudah siap namun ada beberapa kotoran yang sudah tidak bisa dibersihkan lagi karena sudah terlalu lama sehingga menempel . Saya kaget  biasanya tidak pernah saya menemui tukang cuci yang setelah melayani menyempatkan diri melaporkan hasil kerjaannya . Ehm…ini pasti pak toni yang yang ngajarin lalu tidak lupa sebelum pergi tips saya berikan kepada si pencuci mobil ini . Dan dengan sigap dia membantu saya untuk keluar kembali ke jalan dengan aman .
Dalam hati saya berkata , hari ini saya mendapatkan pelajaran yang sangat canggih di tempat yang sangat sederhana . Bukan seperti yang selama ini saya alami . Dimana untuk mendapatkan ilmu yang canggih-canggih harus datang ke hotel mewah lalu bayar jutaan rupiah yang ilmunya belum tentu bisa di aplikasikan . Berbeda dengan yang barusan saya alami . Ilmu dan pengalaman yang dibagikan pak toni ini sangat sederhana namun bernilai sangat tinggi . Dan pastinya kalau kendaraan saya kotor lagi saya akan mampir lagi ke tempat cuci mobil pak toni ini .


0 komentar:

Mau liIburan ke luar negeri 8 hari 7 malam,cuma 2,6 jt mau ??

  © Free Blogger Templates Spain by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP